Minggu, 03 April 2016
HASIL FINAL PIALA BHAYANGKARA AREMA VS PERSIB (0-2)
Minggu, 03 April 2016 by aaaaa
Hasil Final Piala Bhayangkara antara Persib Bandung vs Arema Cronus berakhir dengan skor 0-2 untuk kemenangan Singo Edan. Dua gol Arema dicetak oleh Raphael Maitimo dan Sunarto. Dengan hasil ini maka Arema Cronus memastikan diri sebagai Juara Piala Bhayangkara. Ini Jalannya pertandingan.
Jalannya pertandingan di babak pertama. Persib Sempat memiliki peluang emas di menit ke 24 saat Beloncoso gagal menyambar bola hasil umpan Tony Sucipto di depan gawang Kurnia Mega.
Sedangkan Arema Cronus sempat merespon lewat sepakan tendangan bebas Lopicic di menit ke 31 , tapi berhasil di mentahkan I Made Wirawan. Dan skor 0-0 menutup hasil di babak pertama.
Memasuki pertandingan di babak kedua. Akhirnya Arema Cronus yang bermain lebih agresif mampu memecah kebuntuan lebih dulu di menit ke 59 lewat gol yang di cetak Maitimo lewat aksi backhell yang mampu mengecoh I Made. Skor 1-0 untuk Arema Cronus.
Ambisi Persib untuk menyamakan kedudukan menjadi sulit usai Yatno Basna di kartu merah di menit ke di menit ke 70 usai mendapat kartu kuning kedua usai tindakan tidak terpujinnya di tengah lapangan.
Unggul jumlah pemain membuat Arema Cronus berhasil menggandakan keunggulan di menit ke 84 usai umpan Gonzales mampu di sambut tandukan Sunarto untuk menjebol gawang Persob. Skor 0-2 untuk Arema ini akhirnya bertahan hingga laga usai.
Sementara dalam laga babak pertama perebutan tempat ketiga Piala Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (3/4) sore berakhir 2-0. Sriwijaya FC berhasil mengungguli Bali United. Keunggulan Sriwijaya FC itu diciptakan oleh Hilthon Moreira pada menit ke-38 setelah memanfaatkan umpan dari Bayu Gatra. Beto Goncalves menambah keunggulan Sriwijaya pada menit ke-73.
Tempo permainan memang tak berjalan dengan cepat. Itu karena Bali United tampil dengan gaya khasnya, penguasaan bola. Sementara, Sriwijaya FC yang lebih bertabur bintang, ternyata bermain bertahan.
Meski demikian, Bali United kesulitan menembus pertahanan Laskar Wong Kito. Sebaliknya, Sriwijaya FC berhasil tampil cerdik dan efektif dengan serangan balik. Hasilnya, gol tercipta.
Bali United yang berusaha menyamakan kedudukan tak mampu menembus pertahanan Sriwijaya FC
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Responses to “HASIL FINAL PIALA BHAYANGKARA AREMA VS PERSIB (0-2)”
Posting Komentar